CIPTAKAN SEKOLAH AMAN TANPA TINDAK KEKERASAN


Mendikbud Anies Baswedan pagi ini, Senin (25/1/2016) mengunjungi SMA Negeri 8 Cireunde,Tangerang Selatan. Kunjungan itu dalam rangka sosialisasi "SEKOLAH AMAN: Anti kekerasan anak di Lingkungan Pendidikan"

Tindakan kekerasan di sekolah yang sering terjadi seperti perpeloncoan siswa yang pernah meminta korban jiwa, semoga tidak akan terjadi lagi di negeri ini.

Mendikbud Anies Baswedan mengungkap data bahwa 85 persen anak-anak di sekolah pernah menjadi korban kekerasan dalam jumpa pers di Istana Negara, Jl Veteran, Jakarta Pusat, Rabu (20/1). Sedangkan sebanyak 70 persen anak sekolah pernah menjadi pelaku kekerasan.

Khusus untuk kekerasan terhadap anak-anak di sekolah, Kemendikbud meluncurkan sebuah website untuk melaporkannya. Siapa pun bisa melaporkan kekerasan terhadap anak-anak ke situs sekolahaman.kemdikbud.go.id yang nantinya akan diverivikasi dan diproses.

Peran serta masyarakat di harapkan untuk ikut serta mewujudkan SEKOLAH AMAN, jadilah sahabat Siswa dengan melaporkan tindak kekerasan, pelecehan, perpeloncoan, atau berbagai bentuk kekerasan lainnya di sekolah Anda.


Jika anda menemukan tindakan kekerasan di lingkungan pendidikan, pelecehan, perpeloncoan yang merugikan siswa, yuk laporkan di: http://sekolahaman.kemdikbud.go.id/

Sumber : FP Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI
Share on Google Plus

About Inspirasi Hari Ini

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 comments:

Post a Comment

Apakah tulisan di atas bermanfaat bagi teman-teman? Silakan tulis komentar di tempat yang di sediakan. Gunakan bahasa yang baik dan sopan.